UNIKAMA – Memperingati HUT RI ke-74, desa Harjokuncaran memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia dengan berbagai kegiatan. Salah satunya dengan mengadakan lomba panjat pinang yang diadakan di RT.08 RW.04 desa Harjokuncaran.
Panjat pinang yang di prakarsai oleh para pemuda pemudi setempat dan bekerja sama dengan peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama). Kegiatan ini tidak hanya diikuti warga setempat saja, namun peserta KKN pun ikut berpartisipasi.
Dalam acara ini, Eky Susanto, mahasiswa KKN desa Harjokuncaran sebagai koordinator desa (kordes) merasa bangga. Karena tim KKN Unikama hadir sebagai peserta dan juga berhasil meraih juara 3 dalam lomba panjat pinang. Adapun juara 1 dan 2 dimenangkan warga sekitar yang juga ikut berpartisipasi dalam memeriahkan acara tersebut.
Selain lomba panjat pinang, juga diadakan pentas seni pada malam harinya. Pentas seni ini diisi oleh anak-anak yang sudah dibimbing mahasiswa KKN Unikama. Diantaranya, baca puisi, menyanyi dan menari. Tidak mau kalah, peserta KKN juga menghadirkan tarian-tarian daerah yang berasal dari Jawa, Manggarai dan Ende sebagai bentuk keberagaman mereka dalam satu balutan Bhineka Tunggal Ika.
Sebelumnya, peserta KKN juga mengadakan bazar untuk warga yang diadakan di pendopo desa Harjokuncaran. Bazar yang mereka adakan diikuti kurang lebih sekitar 30 stand dengan menawarkan berbagai macam usaha yang dimiliki warga desa Harjokuncaran. Salah satunya adalah stan berjualan pakaian muslim dan berbagai jenis makanan.
Acara bazar ini merupakan salah satu bentuk usaha peserta KKN Unikama untuk memberikan wadah bagi warga yang menggeluti bidang wirausaha. Hal semacam ini untuk mengenalkan dan menawarkan produk yang mereka jual kepada masyarakat luas khususnya masyarakat desa Harjokuncaran sendiri.
“Kegiatan ini bagus untuk diadakan setiap tahun, karena bisa memberikan kesempatan kepada warga khususnya yang menekuni bidang wirausaha dalam mengenalkan produk yang mereka buat,” jelas salah satu warga yang datang pada saat acara tersebut.
Program kerja yang dilaksanakan oleh peserta KKN Unikama ini juga dibimbing langsung oleh Rina Wijayanti, M.Psi ini tidak hanya fokus pada perayaan kemerdakaan RI saja. Sebelumnya, telah diadakan berbagai kegiatan untuk masyarakat setempat seperti pelatihan pembuatan batik jumput kepada ibu-ibu PKK, sosialisasi pemasaran kopi yang diikuti oleh para petani kopi, fermentasi pakan ternak dan bimbingan belajar untuk anak-anak yang diadakan setiap hari. “Saya sangat antusias mengikuti pelatihan ini, meskipun sekarang masih belum bisa membuat batik sendiri. Tapi setidaknya saya sudah mendapatkan materi dasar dan buku panduannya. Jadi nanti sewaktu-waktu bisa saya pelajari sendiri dan perdalam lagi untuk pembuatan batik tersebut,” ujar salah satu peserta pelatihan pembuatan batik Jumput.